Breaking News
recent

Kelola Waktu, Sukseskan Literasi Digital

Foto Saat Pemateri ke-2 Menjelaskan isi dari materi (docs. Istimewa)

Zawiyah News | Langsa-Workshop Literasi Digital yang diadakan oleh HMJ-IAT dilanjutkan setelah ishoma. Sebelumnya, pada pagi hari workshop tersebut sudah diisi oleh salah seorang pemateri pertama kemudian diteruskan oleh pemateri yang ke dua. Kegiatan berlangsung pada Selasa, (31/05/22).

Setelah istirahat shalat dan makan, HMJ-IAT kembali melanjutkan kegiatan mereka, tepat pada pukul 12.30 seluruh anggota seminar kembali memasuki ruangan sertalmengisi tempat duduk masing-masing. Dalam acara ini panitia menyediakan snack dan nasi kotak bagi peserta workshop.

Hamdana Aulia Hidayat S.Ag selaku alumni prodi IAT sekaligus sebagai pemateri terakhir dengan semangat memberikan pemahaman mengenai penggunaan media digital dalam ilmu Al-Qur'an dan Tafsir.

Dalam pemaparannya ia sangat menegaskan agar mahasiswa selalu memiliki kedisiplinan yang tinggi dan tidak lalai terhadap media digital.

"Kalau kalian bisa memanage waktu kalian, barulah kalian bisa belajar media digital, kalo kalian bangun tidur masih main hp, masih scroll tik tok, ga akan maju kita, ga akan bisa literasi digital", ujarnya.

Salah seorang peserta mengatakan sangat senang mengikuti kegiatan ini karena sangat bermanfaat dan mengedukasi khususnya mahasiswa IAT.

"Saya merasa senang mengikuti workshop ini, karena banyak sekali hal-hal baru yang saya dapat setelah saya mendengar paparan pemateri karena sangat mengedukasi mahasiswa, terutama di bidang Al-Quran dan Tafsir", tuturnya.

Acara tersebut berakhir pada pukul 15.30 dan dilanjutkan dengan pembagian sertifikat kepada peserta workshop. Dzafira Ulfa selaku panitia mengatakan acara ini berjalan lancar karena adanya kerjasama dari seluruh anggota.

"Alhamdulillah acaranya lancar, mulai dari seksi kebersihan, seksi acara dan bidang-bidang lainnya semua bekerja keras demi kesuksesan acara workshop ini. Harapan saya HMJ-IAT bisa terus solid seperti hari ini", ucapnya.



(Erika)

Admin

Admin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.