Breaking News
recent

Semangat Anak SD Dalam Mengikuti Program Belajar Membaca

Zawiyah News | Membaca adalah salah satu proses yang dilakukan serta dipergunakan oleh pembaca untuk memperoleh pesan yang hendak disampaikan oleh penulis melalui media kata -kata/ bahasa tulis. Dengan membaca akan banyak ilmu pengetahuan yang kita dapatkan yang awalnya tidak tahu menjadi tahu. awal dari pelaksanaan program membaca ini dilakukan selama  kegiatan KPM. Sedikit kewalahan dalam mengahadapi siswa-siswinya karena masih banyak yang belum bisa membaca bahkan masih ada yang belum bisa mengenal huruf abjad. Tapi walaupun begitu siswa-siswinya sangat antusias dalam mengikuti program yang kami buat. Dalam mengajari anak-anak yang belum, bisa membaca kami menggunakan beberapa cara  salah satunya dalam bntuk permulaan kami mengenalkan huruf abjad terlebih dahulu  kemudian kami mengenalkan pembagian huruf yang mana ada yang huruf vertical dan huruf konsonan.

Dalam pertemuan pertama dalam proses pembelajaran membaca kami perkenalan dulu kemudian kami mengenalkan huruf abjad dari A samapi Z. setelah mereka sudah hafal huruf abjad kami menyuruh mereka maju kedepan satu -persatu untuk menulis nama-nama mereka masing-masing.  Dari Latihan tersebut dapat terlihat kemampuan siswa-siswinya bahwa  sebagian sudah mengenal huruf dan sebagian lagi masih bingung dalam menulis namanya . adapun siswa-siswi yang mengikuti program membaca berjumlah 10 orang yang merupakan siswa -siswi  yang masih kelas 2 sd yang kemampuan membacanya  masih rendah. Dari  10 orang tersebut dapat disimpulkan bahwa yang sudah mengenal huruf dan sudah mulai lancar berjumpah 4 orang selebihnya  kemampunnya masih rendah dalam mengenal huruf dan masih terbata-bata dalam membaca/ belum lancar. 

Mereka sangat antusias dalam belajarnya, sebelum membaca kami selalu memberikan motivasi kepada mereka  dan selalu mengingatkan  kepada mereka bahwa bisa membaca itu sangat penting  karena dengan membaca lah kita bisa menambah ilmu pengetahuan dari yang tidak tahu menjadi tahu.  Adapun Langkah-langkah dalam  melaksanakan pembelajaran: 

Kami memperlkenalkan huruf abjad dari A sampai Z, kemudian  menjelaskan huruf abjad ,yaitu ada 2 macam huruf vertical dan huruf konsonan. Huruf vertical terdiri dari ‘’ a i u e o’’ sedangkan huruf  konsonan selaian dari huruf vertical yaitu  ‘’ b,c,d,f, g,h ,I j, k,l, m,n,p,q,r,s,t,v,w,x,y,z. 

Kemudia kami jelaskan manfaat dari  2 macam huruf tersebut.  Bahwa jika huruf konsonan bertemu dengan huruf konsonan maka huruf tersebut tidak bisa dibaca contohnya : dk, jl, dg, gh

Jika huruf konsonan bertemu dengan huruf vertical maka huruf tersebut dapat kita baca, istilahnya yaitu huruf vertical  ini adalah huruf pelengkap dari kosonan atau huruf hidup, contohnya: ba, ci, lu, pe, do.

Setelah siswa-siswi sudah mulai ada perkembangan  barulah kami mulai membaca dengan menggunakan buku  belajar membaca. Yang siswa -siswinya kami tuntut siswa bisa membaca dari gabungan huruf konsonan dengan huruf vertikal  contohny : ba,bi, bu,be ,bo.  Ca,ci,cu,ce,co, da,di,du,de,do.  Dan sebagainya. Dalam belajar tersebut kami menyuruh mereka membaca secara bergilir dan setiap siswa-siswinya harus memiliki buku masing masing. 

Setelah ada kemajuan kami pun melanjutkan dengan belajar membaca menggunakan buku cetak atau buku panduan belajar mereka.  Yang setiap siswa nya kami tuntut agar bisa membaca minimal  satu kaliamat 1 orang  dengan cara bergiliran supaya kami dapat melihat sejauh mana kemampuan siswa-siwinya dalam mengenali huruf dan pemahamannya dalam menggabung huruf antara huruf konsonan dan huruf vertical.  Karena hal pertama yang atau paling utama adalah siswa nya harus mengenal huruf huruf abjadnya. Dan setelah selesai pembelajaran membaca kami selalu mengingat kan bahwa pulang sekolah mereka harus mengulangi membaca lagi di rumah yang di ajari oleh orangtuanya  ataupun kakak dan abangnya karena belajar di privat tidak cukup namun harus di latih terus menerus oleh keluargnaya agar pencapainnya maksimal sesuai harapan yaitu mereka bisa membaca dengan baik. 

 Karena dengan membaca yang mahir harus perlu latihan membaca secara berulang-ulang agar lidahnya terbiasa dan tidak kaku  dan juga terbiasa dalam pengucapan huruf-huruf.  Sangat sayang sekali jika anak -anak yang menjadi penerus bangsa tidak bisa membaca kerena dengan membaca lah salah satu cara untuk mendapatkan segala imformasi/pengetahuan. 

Dari kecil anak-anak harus dibiasakan membaca  karena jika nak anak sudah sering memabaca dan sudah mahir  maka dia akan memperoleh banyak pengetahuan dan keseharaiannya lebih semangat karena waktu yang digunakan tidak sia -sia  tpi memanfaat kan waktu dengan hal hal yang baik. 

Dapat dibuktikan bahwa anak yang sering membaca perilaku dan cara berpikirnya pasti beda dengan orang yang tidak sering membaca. Dan tingkat pemahaman dalam belajar pasti berbeda .anak yang sering membaca otak lebih cerdas  dibandingkan anak yang malas  membaca.  Oleh karena itu marilah sama-sama kita sama-sama membingbing dan mengajari anak-anak sekarang supaya kehidupan masa depannya  lebih cerah yang akan menjadi penerus bangsa kedepannya. 


Raudhatul Hasanah (1052019092)

Prodi : PGMI

KKN KS


Admin

Admin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.