Breaking News
recent

Semarakkan HUT RI, Mahasiswa KKN-MS 15 Seruway dan Warga Matang Sentang Tunjukkan Solidaritas

Mahasiswa KKN-MS bersama warga Desa Matang Sentang menggelar kegiatan gotong royong membersihkan lingkungan. Senin, (5/8/2024)


Penulis: Nurul Fadilah Siregar (Peserta KKN-MS kelompok 15)

Seruway, Zawiyah News- Dalam suasana meriah menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-79, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Melayu Serumpu (KKN-MS) kelompok 15 Seruway bersama warga Desa Matang Sentang menggelar kegiatan gotong royong membersihkan lingkungan. Senin, (5/8/2024)

Kegiatan yang dilakukan mulai dari membersihkan jalan, membuat gapura dari batang pinang berwarna merah putih, membuat tulisan menyambut kemerdekaan Republik Indonesia serta memasang bendera merah putih disepanjang jalan perumahan nelayan.

Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk mempercantik desa, tetapi juga sebagai wujud nyata semangat gotong royong dan persatuan bangsa serta mengajarkan kepada anak-anak untuk bangga kepada bangsa Indonesia.

Khairan Nadzril Selaku Panglima KKN-MS  menyampaikan dengan kegiatan ini bisa mempererat silaturahmi mahasiswa dan warga 

"Kegiatan ini merupakan wujud nyata dari semangat gotong royong yang telah menjadi ciri khas bangsa Indonesia. Kami berharap kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi antara mahasiswa dan masyarakat Desa Matang Sentang," Ujar Khairan.

Sementara itu, Juli selaku pemuda Desa Matang Sentang sangat senang dengan adanya kegiatan gotong royong ini

" Kami sangat senang dengan adanya kegiatan ini Selain membuat desa menjadi lebih bersih, kegiatan ini juga mengajarkan kita pentingnya bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama," ucap Juli.

(Rilis)

Editor: Khalbi Nurron Lubis 

Admin

Admin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.