Breaking News
recent

FUAD Gelar Peluncuran dan Bedah buku Dr.khalidin Yakub

Serah Terima buku Muslim Melayu Penemu Australia hasil karya ilmiah Dr. Chalidin Yacob kepada Rektor IAIN Langsa Dr. Zulkarnaini,MA pada, Senin (15/05/17). Di aula dakwah lama lantai II.
Zawiyah News | Langsa - Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) selenggarakan acara peluncuran dan bedah buku "Muslim Melayu Penemuan Australia" dengan pemateri dari Australia Dr.chalidin yakob pada, Senin (15/05/17) di aula dakwah lama lantai II kampus IAIN langsa.

Dr. Khalidin yakub memberikan materi kepada mahasiswa IAIN Langsa di dampingi Dr.zulkarnaini,MA Rektor IAIN Langsa, Dr.Ramli M. Yusuf,MA Selaku Dekan FUAD.

"Saya mengatakan kepada seluruh mahasiswa dan masyarakat Indonesia​ bahwasanya penemu Australia adalah Muslim, dan bila ada sejarah yang salah maka tugas kita untuk membenarkan itu" ujar sang Dr.chalidin yacob.

Di masa mudanya Dr. Khalidin yakub menempuh strata 1 (S1) di universitas Syiah Kuala Banda Aceh, Dr. Khalidin yakub merupakan kader pelajar Islam Indonesia (PII) dan pernah menjadi ketua umum pengurus daerah PII banda Aceh.

Iya mendirikan Founder ashabul Kahfi islamic Center, di Sydney Australia pada tahun 1996 silam, di tahun 2017 ini ia menjelajahi setiap panggung atau mimbar dakwah untuk menyiarkan keberagaman Muslim Melayu di Australia.

Dalam acara tersebut dihadiri pula oleh pimpinan akademik, Drs.Basri Ibrahim,MA wakil rektor I bidang Akademik, Drs. Ibnu sa'dan, M.Pd kepala biro, Islahul Umam, MA kepala LP2m dan pejabat Fakultas Dr. Ahmad Fauzi, MA Dekan F-TIK, Dr. Sulaiman Ismail Wakil Dekan III FUAD, Drs. Zakaria Ab., MM Wakil Dekan II FUAD, M.Amin, MA kepala Ma'had Al jami'ah. (Iws).
Admin

Admin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.