Maulana Alqia (Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah) |
ZawiyahNews | Langsa - Hari Sumpah Pemuda merupakan satu tonggak utama dalam sejarah pergerakan kemerdekaan Indonesia. Ikrar ini dianggap sebagai kristalisasi semangat untuk menegaskan cita-cita berdirinya negara Indonesia.
Maulana Alqia selaku ketua umum Himpunan Mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah kepada media www.zawiyahnews.com menyampaikan "Momen Peringatan Sumpah Pemuda harus bisa dijadikan sebagai rekontruksi negeri", ucapnya. Langsa (28/10/2019)
Alqia menjelaskan bahwa pemuda dimasa lalu telah sampai menghantarkan Indonesia kepada kemerdekaan melalui perjuangan panjang mengusir penjajahan dari negeri ini, sehingga kita milenials atau pemuda hari ini harus mampu memanfaatkan momentum dalam mengisi kemerdekaan serta pembangunan nasional dalam mewujudkan masyarakat adil makmur yang di ridhoi Allah Swt.
"Sebagai kaum muda intelektual saya mengajak seluruh pemuda khususnya mahasiswa di negeri ini agar mampu mengambil peran strategis dalam mengurai peradaban yang baik, serta melalui momentum peringatan sumpah pemuda ini mampu membangkitkan semangat dalam mempelopori perubahan bagi bangsa, dari hal kecil sampai kepada hal hal yang lebih subtantif", tambahnya.
Peradaban bangsa di kemudian hari ditentukan oleh apa yang dilakukan pemuda hari ini, oleh karena itu mari torehkan prestasi terbaik bagi bangsa, apalagi kita bahagia melihat pemerintah Indonesia hari ini yang menempatkan posisi strategis kepemerintahan di emban oleh kaum-kaum muda.
Alqia berharap kepada pemuda seluruh indonesia mampu mengemban tanggung jawab moral atas bangsa yang besar ini, untuk Indonesia yang lebih baik dimasa yang akan datang nantik. (Pimred)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar