Zawiyahnews | Langsa - HMI (Himpunan Mahasiswa Islam) melakukan aksi galang dana untuk membantu korban banjir di Aceh Timur, Penggalangan dimulai sejak Senin, 07 hingga 08 Desember 2020
Rahmat Hidayat, sebagai koordinator lapangan (korlap) pada kegiatan penggalangan dana ini mengatakan bentuk kepedulian HMI terhadap saudara kita di Aceh Timur
“Kegiatan ini, selain merupakan bentuk kepedulian kita dari warga Himpunan Mahasiswa islam komisariat Se-kawasan cabang langsa kepada korban bencana, juga sebagai upaya untuk membantu pihak yang mau menyumbangkan dana", Jelasnya.
Bantuan akan disalurkan ke Dayah Amal Kp, Beusa. Kp, Pertamina, dan Kp, Beringin Kec, Ranto Perulak Bantuan yang diberikan berupa Sembako
Ia juga berharap semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi korban yang terdampak banjir di Aceh Timur
Seperti yang diketahui, Aceh Timur diterjang banjir sejak Jumat (4/12) yang mengakibatkan ribuan warga mengungsi dan mengalami kerugian berupa materil dan non materil. (*)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar