Breaking News
recent

WARNA-WARNI DAN KECERIAN BERSAMA RAMADHAN

    









    Zawiyah News | Serba Serbi - Bulan ramadhan merupakan bulan  yang dinanti oleh semua umat muslim dari anak-anak hingga yang dewasa terutama di aceh. Ramadhan merupakan event yang sangat tepat melibatkan anak-anak seperti membuat kegiatan lomba tahfiz anak, pembacaan surah-surah pendek dan membaca do’a sehari-hari selain seru pastinya kegiatan ini bisa menjadi amalan loh sahabat. Aceh merupakan daerah yang mayoritasnya masih kental nuansa realiginya ketika menyambut bulan suci ramadhan. Berbagai macam tradisi yang dilakukan di aceh, bahkan tradisi tersebut pun masih dilakukan sampai sekarang.
            Meugang merupakan tradisi atau kebiasaan yang dilakukan oleh masyarakat aceh, maka tidak heran seluruh pasar di aceh dibanjiri dengan para pedagang dan dibanjiri dengan banyaknya para pembeli yang membeli daging utuk dimasak dan disantap bersama keluarga besar dirumah, inilah salah satu momen yang paling dinantikan untuk menyambut bulan suci ramadhan. Pada hari meugang biasanya anak, sanak saudara akan berkumpul dirumah orang tuanya untuk berkumpul dengan keluarga besar.
            Pada hari meugang di aceh terdapat orang-orang yang membuat acara  syukuran karena telah dipertemukan kembali dengan ramadhan tahun ini atau kenduri menyambut bulan suci ramadhan dengan mengundang penduduk disekitarnya untuk membacakan do’a menyambut bulan suci, dan mengundang beberapa anak yatim, piatu, dan yatim-piatu. Meugang di aceh dalam setahun tiga kali, yaitu sebelum ramadhan, sebelum hari raya idul fitri dan sebelum hari raya idul adha ( lebaran haji ) .
            Masakan meugang berbeda-beda tergantung khas didaerah nya masing-masing, bahkan satu rumah bisa memasak daging dengan macam-macam olahan. Di aceh utara, pidie dan bireun biasanya mengolah daging meugang menjadi kari dan sop. Kari di aceh begitu enak rasanya. Nagan raya, aceh barat daya, aceh barat dan aceh selatan daging meugang diolah dengan gulai merah dan memiliki cita rasa yang pedas seperti masakan padang. Aceh besar biasanya mengoah daging meugang mejadi daging asam keueung, sie reboh atau daging yang dimasak dengan asam cuka.
Selain daging masyarakan aceh juga memasak makanan lain dan makanan ini juga menjadi tradisi di setiap hari meugang. Terdapat beberapa jenis makanan yang dihidangkan dihari meugang seperti tape ( ketan yang difermentasikan ) kemudian leumang ( makanan dari ketan yang dimasukkan dalam bambu kemudian dimasak dengan cara di panggang di api yang sedang ) kemuda timpan ( makanan khas aceh yang dibuat dari tepung diisi dengan kelapa ataupun bisa menggunakan selai srikaya lalu dibalut dengan daun pisang dan kemudia dikukus.
Bulan Ramadhan adalah bulan ke sembilan dan pada bulan ini umat muslim diwajibkan untuk berpuasa sampai meugang hari raya idul fitri. Puasa adalah menahan diri dari makan dan minum serta menahan segala hawa nafsu, puasa itu hukumnya wajib loh sahabat. Bulan ramadhan adalah bulan yang penuh ampunan. Lakukanlah hal-hal yang baik pada bulan suci ramadhan, umat muslim pada bulan ramadhan merebut mencari pahala yang melimpah dengan melakukan kegiatan yang positif.
Terdapat beberapa keutaman bulan ramadhan, yaitu;
1.      Bulan ramadhan bulan diturunkannya al-quran
2.      Bulan penuh ampunan
3.      Ditutupnya pintu neraka dan dibukanya pintu surga
4.      Malam seribu bulan
5.      Bulan penuh keberkahan
Selama bulan ramadhan di aceh ada tadarus al-quran yaitu mengaji setelah shalat tarawih dan witir. Biasanya dalam tadarus terdapat beberapa grup terdapat grup anak-anak, grup remaja dan grup orang dewasa, dan dipisah antara laki-laki dan perempuan. Mereka mengaji selama bulan ramadhan dan diharuskan khatam.
            Diantara momen berharga pada bulan ramadhan yaitu malam nuzul quran dan lailatul qadar. Keduanya merupakan malam yang berhubungan langsung dengan proses turunnya al-quran sebagai petunjuk dan pedoman umat manusia. Malam nuzul quran sering diperingati pada malam ke 17 ramadhan yang merupakan malam dimana pertama kali al-quran diturunkan kepada rasulullah saw di gua hira melalui malaikat jibril. Terdapat beberapa amalan yang dilakukan umat muslim pada malam nuzul qur’an. Pertama, membaca alquran kemudia diloanjutkan dengan tadabur qur’an yaitu memahami apa yang allah sampaikan melalui kitab tersebut. Kedua, shalat malam terdapat banyak keutamaan melaksanakan shalat malam terutama dibulan suci ramadhan. Ketiga, i’tikaf berdiam diri di mesjid menjadi amalan yang dianjurkan ketika malam nuzul qur’an dan diiringi dengan berzikir maupun berdo’a. Memperingati nuzul qur’an berarti siap kembali hidup al qur’an dan sunah rasulullah. Al  qur’an senantiasa bersama kita. Terdapat beberapa mesjid atau mushola yang ada di aceh  mengundang para ustad dan ulama untuk mengisi ceramah pada malam nuzul qur’an.
            Malam lailatul qadar merupakan malam turunnya ayat-ayat al qur’an kepada nabi muhammad. Malam lailatul qadar disebut juga dengan malam kemulian dan malam kemulian itu lebih baik dari seribu bulan. Malam itu penuh kesejahteraan sampai terbit fajar. Dalam al quran tiadak ada keterangan pasti tentang kapan lailatul qadar terjadi. Nabi sendiri menganjurkan umat muslim untuk mencari malam seribu bulan ini pada malam 10 terakhir ramadhan atau tanggal-tanggal ganjil dari sepuluh hari terakhir ramadhan. Terdapat banyak amalan-amalan yang bisa dilakukan pada malam lailatul qadar yaitu, memperbanyak membaca al qur’an,melakukan zikir, serta membaca do’a. Amalam tersebut sebaiknya tidak dilakukan pada malam hari saja sahabat, tetapi lakukan juga ketika siang hari saat sedang menjalankan puasa.
            Banyak sekali aktivitas yang asik dan seru untuk mengisi waktu senggang dan tentunya membuat puasa kita tidak terasa salah satu nya ngabuburit, ngabuburit adalah kegiatan untuk menunggu waktu berbuka puasa. Saat menjelang berbuka puasa banyak orang berantusias  mengisi dengan kegiatan menarik misalnya berburu takjil. Sahabat ayo kita lakukan hal-hal yang mengandung pahala selama bulan puasa ramadhan, karena bulan ramadhan setahun hanya sekali sahabat. Banyak sekali amalan-amalan yang bisa kita lakukan bersama teman-teman dan keluarga. Semoga allah mempertemukan kita kembali di ramadhan tahun depan, dan untuk sahabat yang masih belum bayar hutang puasa, segera lunasi ya sahabat.


Penulis  : Siti Mawan adalah mahasiswa Prodi PIAUD Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan

Admin

Admin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.