Breaking News
recent

Peringatan HUT RI Ke-76 di Desa Tampor Paloh Penuh Semarak

Foto Suasana Kemeriahan HUT RI di Desa Tampor Paloh (docs. Istimewa)


Zawiyah News | Aceh Timur-Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (nama lain: Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI disingkat HUT RI), bahasa sehari-hari: "Tujuh belasan" adalah hari libur nasional di Indonesia untuk memperingati Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 1945.

Setiap tahun pada tanggal 17 Agustus, rakyat Indonesia merayakan HUT RI dengan meriah, mulai dari Upacara bendera hingga berbagai macam perlombaan masyarakat seperti lomba panjat pinang, lomba makan kerupuk, tarik tambang, hias sepeda, dll. Masyarakat dan diaspora Indonesia didalam dan luar negeri memperingati dan merayakan hari tersebut yang diawali oleh upacara bendera dan peringatan detik-detik proklamasi pada pagi hari.

Selain mengibarkan bendera merah putih, masyarakat juga memasang umbul-umbul dengan pola merah putih pada sepanjang jalan desa, kota dan provinsi serta menghiasi lingkungan dengan nuansa merah putih sebagai representasi dari warna bendera negara sebagai wujud Nasionalisme untuk memeriahkan hari kemerdekaan.

Upacara dalam rangka memperingati HUT kemerdekaan RI dilaksanakan pada pagi dan sore hari pada tanggal 17 Agustus. Pada pagi hari, dilaksanakan upacara peringatan detik-detik proklamasi dan pengibaran bendera merah putih serta pada sore hari dilaksanakan upacara penurunan bendera merah putih, ini dilaksanakan baik di tingkat pusat (Istana merdeka), provinsi, kabupaten/kota, hingga luar negeri.

Peringatan HUT RI ini tentunya juga di laksanakan di Desa Tampur Paloh, Kecamatan Simpang Jernih, Kabupaten Aceh Timur. Masyarakat sekitar sangat berantusias mengikuti peringatan HUT RI tersebut. Tak terkecuali siswa-siswi Sekolah Dasar maupun siswa-siswi SMP dan SMA. Untuk para perangkat di desa seperti pak Geuchik dan jajarannya mengikuti proses upacara peringatan HUT RI harus menuju ke Kecamatan Simpang Jernih terlebih dahulu dengan menggunakan boat. Karena menurut kebiasaan yaitu, melaksanakan upacara di kantor camat yang dihadiri dengan camat dan seluruh jajarannya juga dihadiri Geuchik-Geuchik dari desa lain, Juga karena terbatasnya fasilitas dan lokasi untuk upacara.

Sedangkan, untuk siswa-siswi SD maupun siswa-siswi SMP SMA, mengikuti kegiatan upacara peringatan HUT RI ini bisa dilaksanakan di sekolah dengan dihadiri para guru seperti yang dilakukan oleh sekolah di kota. Dalam kesempatan ini, pihak sekolah mempercayakan para peserta KPM untuk mengatur segala ketentuan yang berlaku untuk pelaksanaan upacara bendera. Peserta KPM bergotong royong membersihkan lapangan dan membuat segala sesuatu untuk kebutuhan upacara seperti papan kelas yang dibuat menggunakan kayu untuk membedakan siswa siswi SD kelas 1 sampai kelas 6. Peserta KPM juga menjadi petugas upacara di SD N Tampur Paloh. Anak-anak tampak bersemangat mengikuti upacara. Dibuktikan dengan datang tepat waktu bahkan ada yang datang lebih cepat dibandingkan dengan hari sekolah biasa. Dan ddengan kepatuhan anak-anak, maka upacara dilaksanakan dengan khidmat dan berjalan sesuai dengan yang diinginkan. 

Seperti halnya yang terjadi pada saat perayaan HUT RI yaitu adanya lomba-lomba yang sudah menjadi tradisi turun-temurun rakyat Indonesia, masyarakat Desa Tampur Paloh pun melakukan hal yang serupa yaitu merayakan dan mengadakan lomba-lomba. 

Tentu saja dalam hal ini, mahasiswa KPM ikut andil dalam berbagai kegiatan. Antara lain dengan mengikuti rapat persiapan bersama dengan para perangkat desa dan pemuda pemudi Desa Tampur Paloh, membantu menyiapkan hal-hal yang dibutuhkan untuk lomba, gotong royong membersihkan lapangan voli tempat dilaksanakannya berbagai lomba dan mendekorasi dengan membuat sebuah twibbon untuk tempat berswafoto, dan memandu acara dari awal sampai akhir dalam kegiatan lomba sehingga kegiatan menjadi terstruktur.

Setelah beberapa kali mengadakan rapat bersama, maka diputuskan berbagai cabang-cabang lomba untuk anak SD, SMP, SMA dan orang dewasa/masyarakat di sekitar. Adapun cabang-cabang lomba untuk anak SD antara lain : kelereng sendok, lompat karung, paku botol, balon dangdut dan Tarik tambang. Dan untuk anak SMP yaitu : Tarik tambang, voli, balon dangdut, ranking 1, estafet tepung dan panjat pinang. Untuk anak SMA cabang lombanya sama dengan SMP. Dan untuk orang dewasa yaitu para orang tua, cabang lombanya antara lain : voli, Tarik tambang dan panjat pinang. 

Peserta KPM juga mengikuti lomba voli dan Tarik tambang bersama dengan pemudi dan masyarakat sekitar. Lomba berlangsung selama 7 hari. Setelah lomba selesai dan sudah diketahui siapa saja yang menjadi pemenangnya , maka keesokan harinya dengan dibantu oleh pemuda pemudi  peserta KPM menyiapkan hadiah yang akan dibagikan pada setiap pemenang. Dan dengan adanya antusias seluruh masyarakat desa Tampur Paloh, maka peringatan HUT RI ke-76 dilaksanakan dengan penuh kegembiraan, sorak sorai dan semarak. 



(Mimi Farwiza)

Admin

Admin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.