Breaking News
recent

Hadirnya Korean StreetFood Sebagai Jajanan di Kota Langsa

Zawiyah News | Makanan korea adalah masakan unik yang tumbuh dari budaya, lingkungan, geografi dan iklim dari Negara korea itu sendiri. Makanan korea sendiri disebut makanan sehat karena berbahan dasar sayuran dan juga terdapat berbagai macam gizi dan dan nutrisi yang terkandung di dalamnya yang baik untuk kesehatan tubuh seperti vitamin, protein, serat, kalsium dan mineral.  Berbicara soal makanan jalanan korea atau biasa disebut (Korean street food) tentunya yang terngiang adalah makanan jalanan diKorea, Tapi tenang saja bagi pecinta kuliner terutama Koreanfood, anda tidak perlu jauh- jauh ke korea untuk menikmati makanan jalanan korea karena di Indonesia banyak yang menjual makanan jalanan korea terutama bisa anda anda rasakan di Kota Langsa.

Kalau sering nonton drama korea pasti tidak asing lagi dengan jajanan korean streetfood. Meskipun dibilang cemilan tapi bikin kenyang juga makanan ini. Paling enak kalau makannya pas panas-panasnya. Soalnya kalau sudah dingin menjadi kurang nikmat. Streetfood adalah salah satu jenis makanan paling populer didunia. Sangat mudah untuk mengetahui alasannya enak, terjangkau, nyaman. Tapi apa yang banyak orang tidak sadari adalah bahwa ada lebih banyak streetfood daripada yang terlihat. Streetfood didefinisikan sebagai semua jenis makanan yang disiapkan dan dijual diruang publik seperti pasar atau jalanan. Biasanya dimasak dan disajikan dari warung makan keliling atau gerobak. Streetfood telah berkembnag pesat sejak permulaannya yang sederhana. 

Streetfood juga bisa menjadi pilihan bagus bagi mereka yang memiliki anggaran terbatas. Seringkali lebih murah daripada makanan restoran, dan mudah untuk menumukan pilihan sehat. Penjual makanan kaki lima juga biasanya sangat ramah, sehingga anda dapat menikmati makanan enak dan bercakap-cakap dengan biaya yang lebih murah untuk makan diluar. Makan streetfood juga bagus untuk mengenal budaya baru.

Bagi anda pecinta kuliner dan ingin mencoba merasakan makanan jalanan korea, anda bisa mampir ke gerai streetfood yang terletak di depan SMA Negeri 3 Langsa. Setelah anda tiba di sebuah gerai sederhana namun memiliki layanan prima dan terpenting bercita rasa tinggi yang tentunya menggugah selera dijamin, anda akan ketagihan menikmati sajian makanan jalanan korea yang belum pernah anda rasakan sebelumnya. Korean streetfood sendiri terdiri dari odeng, hot bar, corndog mozzarella, tteokbokki, dan lain- lain.

Gerai yang baru dirintis pada tahun 2022 hingga saat ini tak pernah sepi dari pengunjung terutama milenial yang ingin mencoba rasa baru dengan mencicipi makanan khas negri gingseng tersebut khusus nya pada hari weekend yaitu pada hari sabtu dan minggu. Pemilik gerai menuturkan bahwa usaha Korean streetfood ini merupakan usaha yang benar- benar ingin dicoba mengingat remaja sekarang bayak tertarik dengan korea termasuk cita rasa makanannya. Untuk menjaga kualitas kuliner yang ia jual pemilik gerai memilih dari bahan- bahan terbaik yang dijual di Kota Langsa. Tak hanya bahan baku yang di perhatikan, layanan juga di utamakan ini merupakan salah satu hal mendasar yang mendukung kelancaran usahanya hingga saat ini. Kebersihan tempat dan juga para karyawan tak luput dari perhatian agar pelanggannya merasa nyaman. Ramah tamahnya pemilik gerai dan para karyawannya menjadikan pelanggan merasa sangat dihormati ditempat ini.

Setiap harinya, gerai streetfood ini beroperasi dari jam 17.00 sampai malam hari. Dengan dua orang karyawan yang ikut membantu,mereka kerap kewalahan melayani pengunjung yang datang. Tak hanya itu, mahasiswa maupun anak sekolah sering berkunjung. Pembuatan Korean streetfood ditempatnya terbuat dari tepung beras,udang,kepiting dan lain-lain. Tidak ada campuran bahan lain yang bisa membuat makanan ini tidak halal. Seperti yang ditakutkan banyak orang, mengingat makanan ini terinspirasi dari makanan jalanan yang ada dikorea selatan. Hal ini dilakukan untuk menjaga cita rasa dan kepercayaan pelangan setia yang senantiasa berkunjung.

Pemilik gerai mengaku terdapat kendala yang masih terjadi hingga saat ini, yaitu kemacetan yang di akibatkan dari ramainya pengunjung. Terlebih pada saat weekend, kemacetan pasti terjadi hingga larut malam, bahkan dini hari. Penjual kuliner streetfood menuturkan, alasannya memilih streetfood sebagai usaha karena mudah dalam mempromosikan makanan yang dijual, sebab streetfood saat ini sedang sangat digandrumi masyarakat sehingga lebih mudah untuk menarik minat pembeli.

''Selain itu, saya memilih tempat ini untuk berjualan karena selalu ramai pengunjung dan sudah diketahui oleh banyak orang. Meskipun saat ini saya masih membaca pasar dan mencoba untuk berkembang melalui inovasi yang saya ciptakan, namun saya yakin tempat ini akan selalu hidup'', ungkapnya saat diwawancarai. Pemilik gerai berharap kedepannya dapat mengundang food vlogger untuk mempromosikan makanan yang ia jual agar dapat dinikmati oleh orang banyak dan bisa membuka cabang untuk mengembangkan usahanya. Dirinya juga berharap, agar kuliner streetfood dapat selalu bersinar bahkan semakin meningkat kualitas kedepannya.

Admin

Admin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.