Breaking News
recent

Peserta KKN-MS Kelompok 14 Semangat Bela Negara Saat Upacara Kemerdekaan

Kelompok 14 ikut upacara Kemerdekaan Republik Indonesia 

Penulis : Despa Purnama Sari (Peserta KKN-MS Kelompok 14)

Seruway, Zawiyah News - Pada tanggal 17 Agustus 2024, peserta Kuliah Kerja Nyata Melayu Serumpun (KKN-MS) kelompok 14 turut serta mengikuti upacara peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pengabdian masyarakat yang sedang mereka laksanakan di daerah tersebut.

Tampak Para mahasiswa peserta KKN-MS kelompok 14 dengan penuh semangat dan khidmat mengikuti jalannya upacara. Mereka mengenakan pakaian resmi dan berbaris rapi, menunjukkan rasa hormat dan cinta terhadap tanah air.

Indah (Mahasiswa) merasa sangat terhormat karena terlibat dalam upacara Kemerdekaan Republik Indonesia.

"Kami merasa sangat terhormat dapat terlibat dalam upacara kemerdekaan ini. Ini merupakan kesempatan bagi kami untuk menunjukkan rasa nasionalisme dan turut serta dalam memperingati hari bersejarah bagi bangsa Indonesia," ungkap Indah, salah seorang peserta KKN-MS kelompok 14.

Keikutsertaan Mahasiswa KKN-MS ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat bela negara di kalangan generasi muda, serta memperkuat rasa persatuan dan kesatuan di tengah masyarakat. Upacara kemerdekaan yang diikuti dengan penuh khidmat ini menjadi pengalaman berharga bagi para mahasiswa dalam menjalankan program pengabdian masyarakat mereka.

(Rilis)

Editor : Widya Dwi Putri 

Admin

Admin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.