Penulis : Ade Nurmahdiyyah
Langsa, Zawiyah News - Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Zawiyah News IAIN Langsa sukses adakan kegiatan Zawiyah Peduli Ke- IV. Kegiatan ini berupa pembagian takjil gratis di sekitar Lapangan Merdeka dan berbagai lokasi di Kota Langsa. Kegiatan ini sejalan dengan nilai-nilai Ramadan, bulan penuh berkah yang mengajarkan pentingnya berbagi dan merasakan perjuangan sesama. Rabu, (12/03/2025).
Sebanyak 103 paket takjil dibagikan kepada tukang parkir, pedagang minuman, tukang becak, dan masyarakat sekitar. Aksi ini merupakan wujud nyata kepedulian Unit Kegiatan Pers Mahasiswa (UKPM) Zawiyah News terhadap masyarakat Kota Langsa dan menjadi bagian dari program tahunan mereka sejak tahun 2022.
Suasana saat berbagi takjil
Ketua Umum Zawiyah News, Widya Dwi Putri, menjelaskan tujuan dari Zawiyah Peduli. "Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan solidaritas dan kepedulian sosial di kalangan mahasiswa, serta mengamalkan nilai berbagi di bulan Ramadan," ujarnya. Zawiyah Peduli telah berlangsung selama empat tahun.
Dengan diadakan Zawiyah Peduli ke- IV, semoga kepadanya Unit Kegiatan Pers Mahasiswa (UKPM) Zawiyah News IAIN Langsa tidak hanya menjalankan program tahunan, tetapi juga memberikan dampak positif bagi masyarakat dan menanamkan nilai-nilai positif bagi mahasiswa.
Editor : Redaksi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar