Breaking News
recent

Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Sahur

Gambar : Salsabila Difa
Zawiyah News | Langsa - Setiap umat Muslim diwajibkan untuk berpuasa selama bulan Ramadan dari terbit fajar hingga terbenamnya matahari. Sebelum berpuasa, umat muslim disunahkan untuk makan dan minum. Makanan sahur yang tepat bakal sangat menentukan bagaimana puasa kita ke depannya.

Tujuan sahur sendiri adalah agar kondisi tubuh tetap kuat menahan lapar dan haus selama kurang lebih 13 jam, dengan begitu, tubuh masih memiliki energi untuk beraktivitas seperti biasa.

Oleh karena itu, pada saat sahur, kita tidak boleh mengonsumsi makanan secara sembarangan.

Mari simak penjelasan makanan yang baik dikonsumsi saat sahur.

Baca juga : Keutamaan 10 Hari Pertengahan Ramadan

1. Makanan yang Mengandung Protein

Daging, ayam, ikan, telur, dan produk susu rendah lemak adalah makanan yang mengandung protein. Jenis makanan ini sangat baik untuk meningkatkan energi.

Telur merupakan makanan yang cocok sebagai menu untuk sahur. Selain itu telur juga bisa diolah bervariasi, seperti telur dadar, telur mata sapi, dan lain sebagainya. Menu sahur yang mengandung protein membuat kita kenyang sehingga cocok untuk dikonsumsi selama puasa Ramadhan.

2. Nasi Merah dan Roti Gandum

Saat sahur, tubuh sangat memerlukan untuk mengkonsumsi makanan dengan karbohidrat berserat tinggi. Tujuannya untuk memberikan energi bagi tubuh. Saat sahur, menyiapkan makanan karbohidrat berserat tinggi seperti beras merah dan roti gandum. Makanan karbohidrat berserat tinggi membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna, hal ini bermanfaat agar energi dalam tubuh dapat bertahan lebih lama.

3. Memakan Buah dan Sayur

Buah dan sayuran tidak boleh terlewatkan saat sahur. Kedua makanan ini penting dikonsumsi selama sahur karena memiliki kandungan mineral dan vitamin yang tinggi.

Mengonsumsi buah dan sayuran tidak hanya untuk menambah energi. Tetapi juga bisa membantu tubuh tetap terhidrasi, sehingga tidak sering merasa haus saat puasa.

4. Kacang-Kacangan

Makanan yang mengandung kacang-kacangan adalah salah satu menu yang cocok dikonsumsi pada saat sahur. Alasannya, karena kacang-kacangan bisa membuat tubuh kenyang lebih lama. Kacang-kacangan bisa menjadi kombinasi yang sehat jika dikonsumsi dengan susu.

5. Air Putih

Saat sahur kita perlu mengonsumsi air putih yang banyak. Air putih wajib tersedia saat sahur untuk menghindari dehidrasi ketika puasa. Setidaknya, usahakan untuk minum minimal tiga gelas air putih.

6. Oatmeal

Menu sahur sehat yang terakhir adalah oatmeal. Diketahui oatmeal kaya dengan karbohidrat dan protein yang memberikan banyak energi bagi tubuh. Mengonsumi oatmeal bisa dipadukan dengan susu dan pisang membuat menu sahur menjadi lebih sehat dan nikmat. Selain enak dan lezat, mengonsumsi oatmeal sebagai menu sahur juga sehat dan bisa mengenyangkan saat berpuasa.

Itulah beberapa menu sahur sehat yang dapat dicoba saat bulan Ramadan. Bukan hanya kenyang namun menyehatkan.

Baca juga : 5 Keutamaan Sedekah di Bulan Ramadan

Oleh : Salsabila Difa

Editor : M. Iqbal

Sumber : Hijratul Hasanah, (202 April 07). “6 Rekomendasi Menu Sahur yang Sehat dan Menyenangkan”. Diakses dari https://detakusk.com

Admin

Admin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.